Mengenal Aristoteles Guru Para Ilmuwan


Adalah ahli filsafat terbesar di dunia sepanjang sejarah. Ia sering disebut juga sebagai bapak peradaban Barat, bapak ensiklopedia, bapak ilmu pengetahuan, atau gurunya para ilmuwan. Ia menemukan logika (ilmu mantik: pengetahuan tentang cara berpikir dengan baik, benar, dan sehat). Ia menemukan biologi, fisika, botani, astronomi, kimia, meteorologi, anatomi, zoologi, embriologi, dan psikologi eksperimental.

Walaupun sudah dua ribu tahun lebih, istilah-istilah ciptaan Aristoteles masih dipakai sampai hari ini, diantaranya seperti; informasi, relasi, energi, kuantitas, kualitas, individu, subtansi, materi, esensi, dan sebagainya.

Aristoteles lahir di Stagirus, Macedonia, pada tahun 384 SM, dan tutup usia di Chalcis, Yunani, pada tahun 322 SM. Ayahnya bernama Nicomachus, dokter di istana Amyntas III, raja Macedonia, kakek Alexander Agung. Tapi pada waktu Aristoteles berumur 15 tahun, ayahnya meninggal, dan kemudian dia tinggal bersama Proxenus, saudara ayahnya.

Pada umur 17 tahun  Aristoteles masuk akademi milik Plato di Athena. Ia menjadi murid Plato selama 20 tahun. Ketika Plato meninggal pada tahun 347 SM, Aristoteles akhirnya memutuskan untuk meninggalkan Athena dan mengembara selama 12 tahun.

Ia mendirikan akademi di Assus. Di sini ia menikah dengan Pythias. Tapi tak lama kemudian Pythias meninggal. Aristoteles kemudian menikah lagi dengan Herpyllis. Dengan Herpyllis ia mendapat anak laki-laki yang ia beri nama Nicomachus, seperti nama ayahnya. Aristoteles juga mendirikan akademi di Mytilene, sambil menjadi guru Alexander Agung selama 3 tahun.

Pada tahun 335 SM. Aristoteles mendirikan semacam akademi di Lyceum, Athena. Di sini Aristoteles memberikan kuliah, berpikir, mengadakan riset dan eksperimen, serta membuat catatan-catatan dengan tekun dan cermat. Ia berbuat begitu selama 12 tahun.

Ketika Alexander Agung meninggal pada tahun 323 SM, Aristoteles melarikan diri ke Chalcis, karena takut dibunuh oleh orang Yunani yang membenci pengikut Alexander Agung. Tapi tahun berikutnya Aristoteles meninggal juga pada usia 62 tahun.  

Artikel Lainnya: